Beberapa Design Rumah Terkini

Setiap orang memiliki ekspektasi berbeda tentang konsep design rumah. Hal tersebut disebabkan masing-masing individu memiliki pemikiran, pandangan, hobi, kesukaan yang berbeda. Walaupun memiliki pandangan, pemikiran, hobi, dan kesukaan yang berbeda, setiap orang yang berencana untuk memilih atau merenovasi rumah pasti memerlukan referensi bacaan sebagai bahan acuan. Referensi tersebut hanya menjadi referensi untuk menemukan ide dasar. Adapun pada proses penggarapan design rumah selanjutnya pasti akan melakukan penyesuaian disana sini agar sesuai dengan keinginannya. Saat ini ada beberepa design rumah yang bisa dijadikan sebagai bahan acuan di dalam proses pemilihan atau pembangunan rumah.

Pertama, ada design rumah minimalis dengan gaya bebatuan. Untuk model rumah dengan dipenuhi aksen bebatuan, pada seluruh bagian dinding terutama luar rumah dipenuhi oleh bebatuan unik. Warna bebatuan yang berwarna abu-abu membuat rumah minimalis dengan gaya bebatuan jadi sejuk untuk dipandang. Pada kenyataannya memang batu-batu yang ditempel di dinding rumah tersebut bisa mengurangi panas yang ditimbulkan oleh sinar matahari. Sehingga, suhu ruangan di dalam rumah akan menjadi sejuk. Tidak terlalu banyak lekukan disana sini. Bentuk rumah bisanya dibuat persegi. Pada bagian jendela hanya diberi kaca tebal yang tidak bisa dibuka. Mungkin jika anda ingin mengadopsi gaya ini bisa memodifikasi bagian jendelanya agar bisa dibuka.

Kedua, ada design rumah minimalis dengan gaya transparan. Untuk model rumah yang transparan, pemakaian bahan atau material kaca pada bagian dinding rumah sangatlah mendominasi. Di semua bagian dinding dipakaikan kaca tebal sehingga penghuni bisa secara transparan melihat ke bagian luar. Model transparan miniimalis seperti ini cocok untuk rumah dengan lingkungan yang luas dan hijau atau yang memiliki pemandangan yang indah untuk di lihat. Jika sinar matahari terlalu banyak masuk maka kerai bisa dipakai untuk menutup bagian yang banyak terkena sinar matahari. Untuk bagian atap rumah tetap menggunakan genteng modern yang lebih rapat dan ringan namun tetap tahan lama.

Ketiga, ada design rumah minimalis bergaya underground. Yang dimaksud dengan underground disini memang bermakna harfiah yaitu rumah yang memiliki ruangan bawah tanah. Uniknya adalah ruang bawah tanah tersebut tidak sepenuhnya tertutup oleh tanah. Jadi, desainnya adalah tetap memiliki bangunan rumah di atas tanah dan juga memiliki bagian rumah yang di bawah tanah. Jika dilihat secara sekilas dari luar tidak akan terlihat memiliki lantai bawah atau hanya terlihat sebagai rumah dengan satu lantai saja. Untuk pengaturan udara bagian rumah bawah tanah harus diatur oleh ahli pengatur suhu ruangan agar tidak pengap. Selain itu, bagian dinding ruang bawah tanah pun harus kuat dan tidak mudah bocor. Semoga beberapa design rumah tersebut bisa menginspirasi anda semua.

design rumah

design rumah minimalis bebatuan

design rumah minimalis transparan



Share on Google Plus

0 comments: