Desain Tangga Rumah Minimalis

Ada beragam hal yang perlu diperhatikan saat membuat rumah. Tentunya Anda harus memperhatikan satu per satu dengan cermat agar rumah Anda nyaman dan aman. Salah satu bagian yang harus diperhatikan adalah desain tangga rumah minimalis. Mengapa tangga? Sebab, tanpa tangga yang didesain dengan seksama, rumah Anda akan terasa timpang. Selain itu, bentuk tangga pun harus sesuai dengan gaya rumah yang sedang dibangun. Tidak mungkin membangun tangga yang menghabiskan banyak tempat sementara ruangan yang tersedia itu terbatas. Nah, daripada membuat kesalahan, ada beberapa hal sebelum Anda memutuskan untuk membuat tangga. Mari kita bahas satu per satu. Tentunya, Anda akan mendapatkan pencerahan setelah membaca semuanya.

Kita mulai dari memperhatikan lahan rumah atau luas ruangan sebelum mencari desain tangga rumah minimalis. Seperti yang kita tahu, rumah minimalis memang memanfaatkan ruang yang ada seefektif mungkin. Jadi, jangan sampai ada ruang kosong yang terbuang percuma. Begitu juga dengan penempatan tangga. Sesuaikan luas ruangan dan pilihlah jenis tangga yang ukurannya sesuai dengan ruangan pada tempat Anda. Seperti yang disebutkan sebelumnya, tangga yang berukuran terlalu besar tidak akan cocok ditempatkan di ruangan yang kecil dan sempit. Tentu akan memakan tempat dan tidak efisien. Oleh karena itu, pastikan Anda mengetahui ukuran tangga yang sesuai dengan rumah Anda.

Selain ukuran tangga, Anda juga perlu memilih model tangga yang sesuai dengan tema rumah yang dimiliki. Jika Anda memilih tangga untuk rumah minimalis , tentunya, tangga yang harus dipersiapkan adalah tangga yang sederhana namun tetap memiliki nilai estetika tinggi. Ada banyak jenis tangga modern. Namun yang paling umum adalah tangga yang terletak di ujung ruangan dan menempel dengan dinding. Tangga seperti ini berfokus pada dinding yang menjadi pegangannya. Ada juga tangga yang terlihat seperti huruf N yang disambung-sambung. Walaupun tidak ada pegangannya, tangga ini tidak akan runtuh karena memiliki penyangga dari baja. Namun, tangga ini tidak disarankan bagi keluarga yang memiliki anak kecil ataupun orang lanjut usia.

Hal penting lain dalam menentukan desain tangga rumah minimalis adalah bahan pembuatnya. Jangan sembarangan memilih bahan tangga karena berkaitan erat dengan faktor keamanan. Pastikan bahwa Anda memilih bahan dengan kualitas terbaik. Selain memang untuk menjaga agar tidak mudah rusak, tangga yang terbuat dari bahan yang bagus akan mampu menahan bobot orang yang menaiki tangga itu setiap hari tanpa perlu merasa khawatir. Ada beragam jenis bahan tangga. Mulai dari tangga yang terbuat dari kayu dan disangga oleh baja, hingga tangga dari batuan dan dilapisi oleh marmer hingga mudah saat dibersihkan. Setelah paham, Anda bisa mulai mencari tangga sesuai dengan kebutuhan.

Dibawah ini foto - foto desain tangga rumah minimalis :

Desain Tangga Rumah Minimalis
Desain Tangga Rumah Minimalis


Foto Desain Tangga Rumah Minimalis
Foto Desain Tangga Rumah Minimalis

Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaru
Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaru

Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaik
Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaik
Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaik
Desain Tangga Rumah Minimalis Terbaik

Share on Google Plus

0 comments: